BEBERAPA TONJOLAN DI SEKITAR MISS V YANG HARUS WANITA KETAHUI
Area miss V atau vagina kita memang sangat penting di jaga kesehatan nya, dan hal tersebut adalah salah satu keharusan para wanita. Untuk menjaga kesehatan miss V merupakan hal yang susah-susah gampang, dan dalam menjaga kebersihan miss V sangat diperlukan sedikit perhatian khusus ketimbang anggota tubuh lainnya.
Kita sebagai wanita juga pasti nya pernah mengalami beberapa masalah dengan miss V yaitu tumbuh nya tonjolan, rasa gatal, ruam dan juga iritasi. Berikut ini beberapa gejala yang muncul di sekitar miss V, yang seharus nya tidak perlu khwatirkan selama mendapatkan penanganan yang cepat dan juga tepat. Dan berikut ini beberapa tonjolan di sekitar miss V yang harus wanita ketahui :
1. Tonjolan lunak di sekitar bibir vagina :
Tonjolan lunak di sekitar bibir vagina biasa menunjukan salah satu gejala dari kista Bartholin atau bisa di sebut juga dengan Bartholinitis. Tonjolan tersebut bisa muncul karena kelenjar keringan yang ada di sekitar bibir vagina mengalami penyumbatan, cairan yang seharus nya keluar justru tersumbat dan masuk kembali ke dalam kelenjar keringat.
Untuk mengatasi permasalahan tersebut bisa diatasi dengan mengompres nya dengan air panas dan yang pasti nya kebersihan miss V harus tetap di jaga. Kamu bisa melakukan hal tersebut selama tonjolan tersebut tidak di sertai dengan demam, susah berjalan atau pun buang air kecil. Jika tonjolan tersebut disertai dengan demam dan juga susah saat buang air kecil segera lah melakukan pemeriksaan ke dokter.
2. Tumbuh nya jerawat yang sama dengan warna kulit :
Jika tumbuh jerawat di sekitar miss V ini bisa merupakan salah satu gejala dari syringoma, muncul nya jerawat tersebut juga dikarena kan kelenjar keringat yang tersumbat namun jerawat tersebut tidak berbahaya. Dan biasa nya syringoma muncul di atas vagina, dan untuk menghilangkan nya kamu harus menjaga kebersihan miss V dan juga melakukan pengobatan dokter.
3. Kemunculan bulu kemaluan meskipun sudah di cukur :
Menjaga kebersihan miss V biasa nya dengan melakukan mencukur bulu-bulu yang tumbuh di sekitar miss V, namun terkadang bulu-bulu tersebut terus muncul walaupun sudah mencukur nya. Hal tersebut terjadi karena ada nya pertumbuhan bulu yang tidak sempurna, yang seharus nya tumbuh keluar justru tumbuh nya ke bagian dalam. Karena ada nya pertumbuhan rambut yang ada di bawah permukaan kulit miss V, bisa menyebabkan timbul nya tonjolan, radang, dan juga nanah.
4. Luka melepuh dan luka bernanah :
Luka seperti ini bisa saja muncul karena ada nya bisul yang ada di area miss V, dan bisul biasa nya timbul karena melakukan cara pencukuran bulu miss V yang salah, salah satu nya alat cukup yang kita gunakan sudah tumpul. Dan sebaiknya tidak memencet bisul supaya tidak menimbulkan iritasi dan juga memperparah kondisi nya. Jika dalam waktu dua minggu bisul tersebut tidak hilang juga segera konsultasi kan kepada dokter.
5. Noda dengan warna tidak wajar :
Masalah yang jarang sekali terjadi adalah timbul nya noda dengan warna gelap dan juga warna yang lebih terang dari warna kulit yang seharus nya, dan noda tersebut bisa timbul di sekitar area miss V. Jika kamu menemukan masalah tersebut sebaik nya tetap berwaspada karena bisa saja merupakan gejala dari salah satu penyakit yang membahayakan. Segera lah berkonsultasi kepada dokter ahli, ditambah lagi gejala ini muncul di barengi dengan rasa gatal, dan juga denga timbul nya noda yang semakin banyak atau semakin melebar.
0 komentar:
Posting Komentar